Pak Poer once said..

by - April 13, 2013

"Jika peta NKRI diletakkan di atas peta benua Amerika, maka mereka akan terlihat sama percis. Lalu jika peta benua Eropa diletakkan di bawahnya maka benua Eropa itu sama sekali tidak akan terlihat. Sadarlah, betapa kita ini sangat besar."

— DR. Ir. If Poernomosidhi Poerwo

Kalimat di atas, gue kutip dari ucapan seorang dosen luar biasa saat jam tatap muka berlangsung, betapa tidak, kalimat tersebut begitu memiliki arti yang dalam dan luas bagi kita, Warga Negara Indonesia, yang selama ini belum sepenuhnya menyadari betapa negaranya sangat besar dan kaya. Pak Poer ini adalah lulusan luar negeri, 6 tahun dia menuntut ilmu di negeri orang. Namun hal itu tidak membuatnya lupa akan Bangsa, justru, di negara asing ia mengetahui banyak fakta keren tentang negerinya. Banyak riset, penelitian dan lain sebagainya yang dilakukan orang Barat terhadap Indonesia, dan jika kita tahu, mungkin mereka memiliki hal-hal tentang Indonesia yang akan sangat membanggakan kita. Salah satunya ya ini, yang dikatakan Pak Poer, bahwa seluruh dunia tahu Indonesia ini luas, sangat luas bahkan melebihi luas benua mereka, orang-orang Eropa sana.

Sebagai calon perencana Wilayah dan Kota, gue dituntut untuk mengenal wilayah studi sendiri. Kalau gue bercita-cita berkiprah di luar negeri, mungkin dari sekarang gue harus belajar mengenal negeri tersebut. Tapi meskipun banyak rencana destinasi keluar negeri dalam benak gue ini, gak ada sedikit pun harapan gue bakal banting tulang ikut mengembangkan negara asing dan meninggalkan negara tercinta ini. So at least I should to know Indonesia better than other human being. Adalah malapetaka jika seorang perencana tidak mengenali karakteristik objek rencananya tersebut.

Intinya, kalimat Pak Poer ini memiliki 2 arti tersendiri buat gue; adalah jika kita harus bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa karena terlahir dan berdomisili di Indonesia, negara yang jika segenap kekuatan SDA dan SDM-nya dioptimalkan, akan menjadi negara yang bisa mengalahkan adidaya Amerika; tapi sebagai perencana gue juga tidak boleh merasa di atas angin, luas wilayah yang sedemikian besarnya adalah PR tersulit buat gue, mengenali setiap daerah dengan karakteristik dan keunikannya masing-masing serta budaya dan norma yang amat beragam dan harus tetap dijaga kelestariannya meskipun daerah itu direncanakan dalam sebuah pembangunan modern.


Indonesiaku luas, Indonesiaku buas
Indonesiaku kaya, Indonesiaku bertalenta

You May Also Like

0 komentar

Popular Posts